**Intan Jaya, Papua** – Program Rutin Memborong Hasil Tani (ROSITA) yang digagas oleh Satuan Tugas (Satgas) Yonif 509 Kostrad terus mendapat sambutan hangat dari masyarakat, khususnya para petani Papua di Intan Jaya. Setiap minggunya, anggota Satgas Yonif 509 Kostrad aktif membeli hasil tani langsung dari para petani lokal, membantu mereka dalam pemasaran produk pertanian dengan harga yang adil dan menguntungkan.
Program ini tidak hanya memperkuat ekonomi petani, tetapi juga memastikan pasokan bahan pangan segar dan berkualitas bagi prajurit Satgas. “Program ROSITA ini sangat membantu kami, para mama Papua, untuk memasarkan hasil tani. Dengan adanya program ini, kami tidak perlu lagi khawatir dengan penjualan produk kami,” ungkap Mama Marta, salah satu peserta program.
Melalui ROSITA, Satgas Yonif 509 Kostrad tidak hanya menciptakan hubungan yang harmonis antara prajurit dan masyarakat lokal, tetapi juga mengukuhkan komitmen TNI dalam mendukung kesejahteraan dan pemberdayaan masyarakat Papua. Diharapkan, program ini dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi semua pihak yang terlibat.
Ini merupakan langkah konkret dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan di wilayah tugas Satgas Yonif 509 Kostrad. Semoga inisiatif seperti ROSITA dapat menjadi inspirasi bagi satuan lainnya untuk turut serta dalam memajukan kesejahteraan masyarakat di daerahnya masing-masing.
**Penulis: Satgas 509 Kostrad**