Radarnkri.id LARANTUKA – Camat Talibura Kabupaten Sikka, Lasarus Gunter, memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Flores Timur yang sudah memberikan kesempatan kepada Sanggar Soletan Lewomada untuk menampilkan tarian ‘Kahe Keang’ pada malam puncak Festival Bale Nagi 2024 di Taman Kota Felix Fernandes Larantuka.
Ucapan terima kasih itu langsung disampaikan oleh Camat Talibura Lasarus Gunter kepada Plt Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Flores Timur, Servolus Demoor, usai Sanggar Soletan Lewomada pentas pada acara pembuka di malam puncak FBN 2024. Sabtu (06/04/2024).
Menurut Lasarus, FBN merupakan salah satu Festival paling bergengsi di NTT dan Dinas Pariwisata Flores Timur telah memberikan kesempatan yang sangat berharga kepada sanggar Solentan Lewomada dari Kecamatan Talibura untuk ambil bagian dalam Festival Bale Nagi 2024 tersebut.
“Ini merupakan suatu penghargaan yang sangat luar biasa untuk seluruh masyarakat di Kabupaten Sikka dan kami sangat berterima kasih,” ujar Lasarus sembari bersalaman dengan Plt Kadis Pariwisata Flores Timur.
Lasarus mengungkap, Desa Lewomada adalah salah satu Desa Wisata di Kabupaten Sikka yang saat ini sedang gencar mempromosikan keunikan budaya dan keindahan Pariwisata nya. Ia berharap, kedepannya kolaborasi seperti ini terus dijalin erat untuk kemajuan budaya dan pariwisata di Kabupaten Sikka dan Flores Timur secara bersama-sama.
“Saya mewakili seluruh masyarakat Kabupaten Sikka terkhususnya di wilayah kecamatan Talibura menyampaikan ucapan terima kasih yang setinggi-tinggi nya kepada bapak Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Flores Timur yang sudah memberikan kesempatan kepada sanggar Soletan Lewomada untuk untuk tampil di FBN 2024 ini. kami berharap kedepannya hubungan baik ini akan terus dijaga demi kemajuan periwisata dan budaya kita bersama,” pinta Lasarus.
Sementara Plt Kadis Pariwisata Flores Timur, Servolus Satel Demoor, sembari memberikan senyuman khasnya mengaku sangat terpukau dengan penampilan dari Sanggar Soletan Lewomada yang menampilkan tarian ‘Kahe Keang”.
Ia mengatakan, tarian ‘Kahe Keang’ dari Desa Lewomada, Talibura cukup unik dan menarik. sebab didalam tarian yang dipentaskan itu terdapat perpaduan budaya dari Lamaholot dan Kabupaten Sikka
“Ini penampilan yang menarik karena ada perpaduan budaya Sikka dan Lamaholot didalam nya. Budaya seperti yang harus terus kita jaga dan rawat kedepannya” imbuh Servolus.***(Ell).