Daera  

Atlet Takewondo Kodim Flotim Sisihkan Uang Jajan Untuk Bantu Pengungsi Terdampak Erupsi Lewotobi

IMG 20240114 135536
IMG 20240114 135536

LARANTUKA – Sebagai bentuk kepedulian terhadap korban terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki di Flores Timur (Flotim), atlet takewondo dari Kodim 1624/Flotim secara urunan mengumpulkan uang jajan mereka untuk membeli bantuan sembako.

Dana yang terkumpul berkat urunan dari para atlet Takewondo Kodim 1624/Flotim itu digunakan untuk membeli bantuan sembako berupa beras, mie instan, susu dan lainnya.

Secara bersama-sama mereka juga langsung menyerahkan bantuan tersebut ke posko pengungsian yang berada di Kantor Desa Konga, Kecamatan Titehena. Minggu (14/01/2024).

Sabeun Jhon Waldi, Pelatih Takewondo Kodim 1624/Flotim mengatakan, inisiatif pengumpulan dana untuk membantu korban terdampak erupsi Gunung Lewotobi itu muncul secara spontan usai latihan di GOR Serba Guna Kodim 1624 pada Sabtu 13 januari 2024 kemarin.

(Atlet Takewondo dari Kodim 1624/Flotim membagikan susu kaleng kepada anak-anak dilokasi pengungsian)

Ia mengatakan, ada juga atlet yang rela membongkar celengan nya yang selama ini ditabung dari uang jajan untuk bisa menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada korban terdampak erupsi.

“Ada juga yang bawa celengannya untuk dikumpulkan, jujur sebagai pelatih saya terharu sekali, anak-anak asuhan saya ini rata-rata berusia 9-15 tahun tapi sudah memiliki rasa kepedulian yang tinggi,” cerita Sebeun Jhon.

Ia berharap sedikit bantuan yang diberikan dapat membantu dan menjadi berkat untuk para pengungsi di lokasi pengungsian. Pihaknya juga turut mendoakan agar bencana cepat berlalu sehingga para korban terdampak erupsi bisa beraktivitas sebagaimana biasanya.

“Sedikit bantuan yang kami berikan ini semoga dapat meringankan beban yang di alami oleh saudara kami di tenda pengungsi dan kita sama-sama berdoa agar bencana ini cepat berlalu sehingga semua aktivitas dapat kembali berjalan seperti biasa,” tutupnya***(ell).