**Tabalong (10/07)** – Dandim 1008/Tabalong, bersama dengan PJ Bupati Tabalong, dan didampingi oleh Kepala Bapedalitbangda Tabalong, mengikuti rapat koordinasi teknis (rakornis) Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) secara daring dari ruang rapat Makodim 1008/Tabalong, yang berlokasi di Jalan Jaksa Agung Soeprapto, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Tabalong, pada hari Rabu (10/07).
Dalam kesempatan ini, Dandim 1008/Tabalong, Budi Sanjaya Galih, menyampaikan bahwa Kodim 1008/Tabalong melalui program TMMD akan membangun jalan penghubung Desa Kasiau-Desa Kasiau Raya, Kecamatan Murung Pudak, sepanjang 2,4 kilometer. “Kegiatan utama TMMD ke-121 berupa pembangunan jalan penghubung sepanjang 2,4 kilometer dari Desa Kasiau ke Desa Kasiau Raya,” jelasnya.
Selain kegiatan fisik, TMMD juga akan melaksanakan kegiatan non-fisik seperti pembuatan MCK, bedah rumah, program unggulan TMAB, dan ketahanan pangan. Program ini akan dibuka secara resmi pada tanggal 24 Juli 2024 mendatang.
Penjabat Bupati Tabalong, Hamida Munawarah, mengatakan bahwa kegiatan TMMD ini diharapkan dapat mendukung pertumbuhan perekonomian masyarakat lokal. “Dengan pembangunan infrastruktur jalan penghubung di Desa Kasiau dan Desa Kasiau Raya, sangat mendukung kegiatan perekonomian warga yang mayoritas petani karet,” ungkap Hamida. (pen1008)