Larantuka, RADARNKRI.ID – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Flores Timur (Flotim) melantik 57 anggota Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) pada Sabtu (25/05/2024).
Acara pelantikan saat itu dipimpin langsung oleh Ketua Komisioner Bawaslu Flotim, Ernesta Katana yang didampingi dua anggota Komisioner Bawaslu lainnya yakni, Agusalim Nama Raga dan Zakarias O. Atasoge.
Plh Bupati Flotim, Petrus Pedo Maran dan perwakilan dari Polres Flores Timur dan Kodim 1624/Flotim juga turun menghadiri acara pelantikan saat itu.
Dalam sambutannya ketua Bawaslu Flotim, Ernesta Katana, menekankan pentingnya netralitas dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas sebagai pengawas pemilu.
“Netralitas adalah kunci dalam menjaga kredibilitas dan kepercayaan masyarakat terhadap proses Pilkada 2024. Panwascam harus selalu berada di garis terdepan untuk memastikan pemilu berjalan dengan adil dan jujur,” tegasnya.
Ernesta juga mengingatkan bahwa tanggung jawab yang diemban oleh Panwascam dala Pilkada 2024 sangat besar diantaranya yaitu memastikan setiap tahapan berjalan dengan transparan jujur dan adil.
Untuk itu kepada 57 anggota Panwascam dari 19 Kecamatan di Flores Timur yang baru diangkat sumpah tersebut, diharapkan untuk tetap profesional serta menjalankan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab.
“Saudara dan saudari yang baru dilantik merupakan adalah ujung tombak pengawasan di tingkat kecamatan. Setiap tindakan dan keputusan harus diambil dengan penuh tanggung jawab, serta berpedoman pada aturan yang berlaku,” ujarnya.
Baca juga : Bawaslu Flotim : Tidak Boleh Ada Aktivitas Kampanye di Medsos, Sangsi Tegas Menanti Caleg “Nakal”
Ketua Bawaslu Flotim juga menekankan pentingnya kolaborasi dengan masyarakat dan lembaga terkait lainnya untuk menciptakan pemilu yang bersih dan transparan.
“Kami mendorong Panwascam untuk aktif berkomunikasi dengan masyarakat. Partisipasi aktif dari warga sangat membantu dalam mengawasi jalannya pemilu dan melaporkan setiap indikasi pelanggaran,” kata Ernesta.
Dengan dilantiknya 57 anggota Panwascam ini, Bawaslu Flotim optimis dapat memastikan Pemilu 2024 di Flores Timur berlangsung secara demokratis, jujur, dan adil, serta mampu menciptakan kepercayaan publik terhadap proses demokrasi di Indonesia.
“Pengawasan pemilu adalah tugas kita bersama. Mari kita jaga integritas pemilu demi masa depan demokrasi yang lebih baik,” tutupnya.
Selanjutnya, dalam acara tersebut, para anggota Panwascam juga menerima pembekalan mengenai tugas dan tanggung jawab mereka, termasuk cara mengidentifikasi dan menangani pelanggaran pemilu. ***(Ell).