Waspada Banjir! Babinsa Koramil 1008-04/Tanta Pantau Kondisi Warga

Waspada Banjir! Babinsa Koramil 1008-04/Tanta Pantau Kondisi Warga

**Tanjung, Tabalong** – Babinsa Koramil 1008-04/Tanta, Serka Hariyanto, melakukan pemantauan debit air di Ujung Murung RT 04, Kelurahan Tanjung, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Tabalong, Kamis (01/01/2025). Kegiatan ini menyusul adanya kenaikan debit air sungai yang signifikan akibat curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir.

 

Pantauan menunjukkan ketinggian air mencapai 2 meter dari bibir sungai, mengakibatkan sekitar lima rumah panggung terdampak dengan lantai dasar mulai tergenang. Warga setempat tetap menjalankan aktivitas sehari-hari dengan menggunakan perahu sebagai alat transportasi.

 

Menurut data sementara, sekitar 50 kepala keluarga (KK) terdampak akibat kenaikan air ini. Namun, situasi masih terkendali, dan hingga saat ini belum diperlukan evakuasi darurat.

 

“Kami terus memantau perkembangan kondisi debit air di wilayah ini. Masyarakat diimbau untuk tetap waspada, terutama jika curah hujan meningkat dalam beberapa hari ke depan. Kami juga sudah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk persiapan apabila situasi memburuk,” kata Serka Hariyanto di lokasi pemantauan.

 

Selain memantau langsung, Babinsa juga memberikan sosialisasi kepada warga. Ia mengingatkan agar masyarakat mempersiapkan barang-barang penting dan mengutamakan keselamatan keluarga mereka. Langkah ini untuk mengantisipasi kemungkinan bencana banjir yang lebih parah.

 

Pemerintah setempat bersama TNI terus bersiaga. Upaya antisipasi dilakukan untuk meminimalkan dampak bencana, termasuk dengan memastikan ketersediaan perahu dan jalur evakuasi yang aman. Hingga berita ini ditulis, situasi masih terpantau aman meski potensi curah hujan tinggi tetap menjadi ancaman.

 

Masyarakat diminta untuk melaporkan perkembangan kondisi lingkungan sekitar kepada pihak berwenang agar respons cepat dapat dilakukan jika terjadi keadaan darurat. Pemerintah Kabupaten Tabalong juga telah menyiapkan posko siaga banjir untuk mengoordinasikan penanganan lebih lanjut.  (Pen1008)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *