Daera  

PJ Bupati Maybrat Pimpin Rakor Forkopimda Bersama Penyelenggara Pemilukada Dalam Rangka Persiapan Pelaksanaan Pemilukada

Kota Sorong, 9 November 2024 – Penjabat PJ Bupati Maybrat, Vicente Campana Baay, S.IP, memimpin rapat koordinasi dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Kabupaten Maybrat yang akan digelar pada tahun 2024, bersama Forkopimda (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah) dengan penyelenggara Pemilukada, yakni Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Maybrat, yang bertempat di salah satu hotel di kota Sorong di jln, Sungai Maruni, KM.10, kelurahan Klawuyuk distrik Sorong Utara, kota Sorong provinsi Papua Barat Daya. sabtu (9/11).

Rapat yang dihadiri oleh PJ Bupati Maybrat, PJ Sekda Maybrat, Ketua DPRK, Kapolres Maybrat, Dandim 1809 Maybrat, Pimpinan OPD dan ketua KPU Maybrat, rapat ini bertujuan untuk menyamakan persepsi dan memastikan kesiapan dari berbagai pihak dalam menyukseskan Pemilukada yang akan berlangsung pada bulan November tahun 2024 mendatang.

Dalam rapat koordinasi tersebut, PJ Bupati Maybrat, Vicente Campana Baay, S.IP, menekankan pentingnya koordinasi antar lembaga untuk menciptakan suasana yang kondusif menjelang pelaksanaan Pemilukada.

“Keberhasilan Pemilukada bukan hanya tergantung pada penyelenggara, tetapi juga peran serta semua pihak dalam menjaga keamanan, ketertiban dan kelancaran proses pemilu,” ujar Bupati Maybrat dalam sambutannya.

Sementara itu, Ketua KPU Maybrat, Dominggus Isir, ST, dalam kesempatan yang sama menyampaikan update terkait tahapan-tahapan yang sudah berjalan, serta rencana-rencana yang akan dilakukan jelang pemungutan suara. KPU juga mengingatkan pentingnya keterlibatan masyarakat untuk memantau proses pemilu secara aktif, agar tercipta pemilu yang jujur dan adil.

Kemudian Kapolres Maybrat, Kompol Ruben Obet Kbarek, S.IK, menambahkan, pihak kepolisian siap melakukan pengamanan secara maksimal selama masa kampanye hingga pemungutan suara. Ia juga mengingatkan seluruh pihak untuk menjaga situasi tetap aman dan damai, mengingat Pemilukada tahun 2024 merupakan momentum penting bagi masyarakat Kabupaten Maybrat.

Pada kesempatan yang sama, pihak polres Maybrat juga mengingatkan soal pengawasan yang intensif terhadap proses Pemilukada, termasuk mencegah potensi pelanggaran yang dapat merugikan demokrasi.

“Kami akan terus melakukan pengawasan terhadap semua tahapan Pemilukada, serta memastikan semua pihak mematuhi aturan yang berlaku,” ujarnya

Rapat koordinasi ini diakhiri dengan kesepakatan untuk membentuk tim-tim kerja yang akan melibatkan instansi terkait, guna memastikan kesiapan semua sektor dalam pelaksanaan Pemilukada Kabupaten Maybrat dan diharapkan, dengan sinergi yang kuat antara Forkopimda dan penyelenggara Pemilu, maka Pemilukada 2024 di Kabupaten Maybrat dapat berjalan dengan lancar, aman, dan sukses.

*Nehaf Sau Baunot Sau*

(Tim/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *