Daera  

Pilkada Flotim : Tiga Bacabup dan Dua Bacawabup Sudah Mendaftar di DPC Demokrat Flores Timur

RADARNKRI, LARANTUKA – Sebanyak tiga bakal calon Bupati dan dua bakal calon Wakil Bupati Flores Timur periode 2024 – 2029 yang telah mendaftar di Sekretariat DPC Partai Demokrat Flotim hingga Senin, (22/04/2024) kemarin.

Hal itu disampaikan oleh Ketua DPC Partai Demokrat Flores Timur Yohanes N.D Paru kepada wartawan usai menerima pendaftaran dari Anton Doni Dihen dan Ignasius Boli Uran sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Flotim di Pilkada 2024.

“Hingga saat ini sudah ada lima kandidat yang mendaftar, tiga diantaranya mendaftar sebagai bakal calon Bupati dan dua bakal calon wakil Bupati,” ungkapnya.

Baca Juga : Sinyal Positif, Anton Doni Dihen Bakal Gandeng Ignas Boli Uran di Pilkada Flotim 2024

Ia mengatakan, bakal calon Bupati Flotim yang sudah mendaftar di Partai Demokrat, yakni Petrus Kerong, Agustinus Payong Boli dan Antonius Doni Dihen. sementara mendaftar sebagai bakal calon Wakil Bupati, Aloysius M. Kedang dan Ignas Boli Uran,

“Untuk bakal calon Bupati pak Anton Doni Dihen dari Partai NasDem, Agus Boli dari Gerindra sementara bakal calon Wakil Bupati, Ignas Boli Uran dari Golkar dan Aloysius Muli Kedang dari Perindo. Untuk Petrus Kerong belum memiliki partai,” ungkapnya.

Menurut dia, setelah pendaftaran, bakal calon Bupati maupun Wakil Bupati akan mengikuti sejumlah tahapan sesuai mekanisme internal Partai Demokrat. Salah satunya, fit and propertest di DPW Partai Demokrat.

Baca Juga : Cari Figur Terbaik, DPC PDI Perjuangan Flores Timur Buka Pendaftaran Cabup dan Cawabup Flotim 

“Masing – masing kandidat yang sudah mendaftar akan mengikuti tes fit and propertest di DPW Partai Demokrat. Setelah itu baru Demokrat menentukan pilihan siapa yang akan diusung dalam Pilkada Flotim 2024 mendatang,” imbuhnya.***(Ell).