TNI  

Poskamling Program TMMD ke-121 Kodim 1008 Tabalong Capai 40%

Tabalong, 4 Agustus 2024 – Pos Kamling Desa Kasiau Raya yang merupakan bagian dari Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121 Kodim 1008/Tabalong kini telah mencapai kemajuan 40 persen. Sebelumnya, poskamling ini dibangun dengan material kayu, namun kini sedang dalam proses pembangunan dengan menggunakan beton untuk meningkatkan kekuatan dan ketahanannya.

Pos Kamling merupakan fasilitas penting dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Pasi Ter Kapten Inf Fendri mengungkapkan bahwa keberadaan poskamling tidak hanya berfungsi untuk keperluan ronda malam, tetapi juga sebagai pusat interaksi sosial masyarakat.

“Poskamling ini dirancang untuk masyarakat agar dapat dimanfaatkan dalam ronda malam dan kegiatan lainnya. Kami berharap poskamling ini dapat meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat secara efektif,” jelas Kapten Fendri.

Program TMMD ini diharapkan dapat memperkuat rasa aman dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat Desa Kasiau Raya melalui fasilitas yang memadai dan program-program yang melibatkan partisipasi aktif dari masyarakat.

Sumber: pen1008
Published: Edi D

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *