Dukung Ketahanan Pangan, Serka Sujarwo Bantu Panen Jagung Warga Desa Modangan

Blitar – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan diwilayah binaannya, Serka Sujarwo Babinsa Koramil 0808/05 Nglegok, pagi ini melaksanakan kegiatan membantu memanen jagung di sawah milik Bapak Yosep Rianto, yang berlokasi di RT. 02 RW. 07 Dusun Bulu Desa Modangan Kec. Nglegok Kab. Blitar, Senin (16/9/2024).

 

Dalam kegiatan tersebut, Serka Sujarwo Babinsa Koramil 0808/05 Nglegok berpartisipasi dan memberikan bantuan langsung dalam kegiatan panen jagung di sawah milik Bapak Yosep Rianto.

 

Dengan turun langsung ke sawah, Serka Sujarwo ikut membantu dalam proses panen jagung, sekaligus untuk mendukung ketahanan pangan di wilayah binaannya.

 

Sementara itu, Danramil 0808/05 Nglegok Kapten Inf Warsono saat ditemui menerangkan,” Kegiatan yang dilakukan Babinsa ini, menunjukkan komitmen serta kepeduliannya dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah binaannya,” ujarnya.

 

Melalui partisipasi dalam kegiatan panen jagung ini, semoga dapat menjadi contoh positif dan menjadi inspirasi bagi masyarakat setempat, untuk bersama-sama berkontribusi dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah. Diharapkan juga, kegiatan ini akan memicu semangat gotong royong serta adanya kolaborasi yang erat antara Babinsa dan masyarakat, dalam mendukung ketahanan pangan di tingkat lokal,” tambahnya.

 

Lebih lanjut, ia menuturkan,” Adanya partisipasi Babinsa dalam kegiatan ini, harapannya dapat menginspirasi masyarakat yang lainnya, untuk sama-sama berperan aktif dalam usaha  memajukan sektor pertanian dan ketahanan pangan yang berkelanjutan,” tegasnya (Dim0808).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *